Jika Anda berwisata ke Pulau Pramuka Kepulauan Seribu, maka Anda akan mengetahui bahwa letak daripada pulau ini yakni berada di tengah gugusan Kepulauan Seribu yang populer dengan pesona dan tempat wisata yang beragam. Walaupun keberdaan pulau ini tak terlalu besar yakni hanya memiliki luas 9 hektar dengan penduduk sekitar 1.004 jiwa namun pulau ini telah menjadi pulau yang penting.
Bukan tanpa alasan wisatawan senang mengunjungi Pulau Pramuka, melainkan fasilitas serta saran di Pulau Pramuka telah banyak dibangun serta lebih lengkap dibandingkan denga pulau yang ada di Kepulauan Seribu. Fasilitas tersebut seperti sekolah, rumah sakit, kantor polisi, tempat makan, penginapan, masjid, toko serta masih banyak lagi lainnya. Sudah mulai tertarik? Simak informasi selengkapnya berikut.
Sementara pada penangkaran penyu sisik, Anda akan melihat budidaya penyu sejak penyu tersebut menetas hingga siap dilepas ke lautan. Wisata ini sangat cocok untuk Anda yang berwisata ke Pulau Pramuka dengan keluarga. Selain mendapatkan kesenangan tentunya Anda dan keluarga juga belajar mengenai pelestarian hewan langka salah satunya adalah penyu.
Menyenangkan bukan berwisata ke Pulau Pramuka? Selain keindahan alam yang ditawarkan Anda bisa melakukan beberapa hal yang menarik serta mengesankan dan pastinya tak akan terlupakan. Selain bisa liburan untuk menghilangkan penat, pada Pulau Pramuka Kepulauan Seribu Anda juga bisa sekaligus belajar sehingga dapat menambah wawasan Anda dan keluarga.